Cara Mudah Memulai Investasi Saham Online

Saat ini membeli saham sebuah perusahaan besar sudah sangat-sangat mudah, dengan perkembangan teknologi saat ini, memudahkan semua orang untuk bertransaksi,  Kamu bisa membeli saham-saham tersebut dari rumah dengan bermodalkan smartphone atau Komputer/ Laptop. Kamu bisa mendaftakan diri di beberapa aplikasi saham online yang terbaik dan terpercaya juga sudah terdaftar resmi di ojk.

Kamu bisa memulai membeli saham cukup dengan modal mulai dari Rp 100.000. Ini sangat cocok untuk kamu yang ingin belajar membeli saham secara langsung. Agar kamu bisa memperoleh keuntungan alangkah baiknya kamu mengikuti tips berikut untuk langkah awal dalam memulai investasi saham  online dengan mudah :

Ilmu Dasar Tentang Saham

Setiap kegiatan transaksi akan membuat kita lebih aman jika kita mengetahui ilmu nya. Kamu bisa memulai dengan mengetahui dasar-dasar investasi saham, mulai pengertian saham, bagaimana cara membelinya, cara analisa saham terbaik yang akan membuatmu memperoleh keuntungan, hingga bagaimana cara menjual saham tersebut.

Pengertian saham adalah selembar bukti kepemilikan sebuah perusahaan yang nilainya sudah tercatat di Bursa Efek Indonesia (BEI). Jadi jika kamu membeli sebuah saham dari suatu perusahaan di bursa saham, berarti kamu secara mutlak sudah menjadi salah satu pemiliki perusahaan itu dan kami bisa mendapatkan deviden / pembagian keuntungan dari perusahaan itu.

Rekening Saham di Sekuritas /RDN

Kamu hany bisa melakukan transaksi jual beli saham dengan menggunakan rekening saham sekuritas. Jadi untuk memulai kamu harus membuat rekening saham  RDN  ini di salah satu perusahaan sekuritas dan pastikan juga perusahaan tersebut sudah terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

Beberapa Aplikasi Saham Online yang terdaftar resmi di ojk

Ajaib

ajaibAjaib adalah salah satu aplikasi investasi saham terbaik dan terpercaya yang berada dibawah naungan PT Takjub Teknologi Indonesia dan PT Ajaib Sekuritas Asia, dan sudah terdaftar di  Otoritas jasa Keuangan (OJK) dan Indonesia Stock Exchange (IDX).

Dengan memilih aplikasi Ajaib ini kamu akan bisa melakukan investasi saham dan investasi reksa dana. Aplikasi Ajaib memiliki lebih dari 600 saham yang bisa kamu pilih, kamu bisa Analisa saham tersebut dan memilih yang menurut kamu akan menguntungkan. Atau jika kamu masih ragu tentang Saham, kamu bisa memilih investasi Investasi Reksa Dana, di sini kamu bisa langsung mempercayakan modal yang akan kamu investasikan pada Manajer Investasi terbaik di bidangnya tanpa harus menganalisa dan mengelola sendiri.

Unduh aplikasi Ajaib Disini

Mirae / Neo Hots Mobile

miraeNeo Hots Mobile adalah aplikasi trading saham di bawah naungan PT. Mirae Asset Sekuritas Indonesia yang akan memberikan Anda kemudahan dalam ber-transaksi saham dimanapun dan kapanpun secara Real Time.

Mirae Sekuritas dengan aplikasinya sangat di gemari khususnya para investor, karena kemampuan aplikasi nya yang user friendly juga terdapat fitur yang bisa memudahkan Analisa saham. Seperti Real Time Market Data,  Stock Search, Order (Buy, Sell, Amend, Withdraw), Charts Analysis, Real Time Portfolio dan banyak lagi

Unduh aplikasi Mirae Disini

Bibit – Investasi Reksadana Otomatis

bibit

Bibit berada di bawah naungan PT. Bibit Tumbuh Bersama, Aplikasi Bibit – Investasi Reksadana Otomatis ini adalah salah satu aplikasi saham terbaik dan terpercaya di tahun 2021. Dan yang menarik di Bibit adalah Bibit menyediakan fiture investasi Syariah, yang tentunya untuk kalangan muslim menjadi daya tarik tersendiri, untuk membeli saham perusahaan yang berbasis Syariah.

Unduk Aplikasi Bibit Disini

Demikian rekomendasi aplikasi saham online yang terbaik dan diawasi ojk. Bagi kamu yang ingin mencoba menambah penghasilan tanpa harus mengeluarkan modal seperti saham, kamu bisa baca Aplikasi Penghasil Income Tambahan